Jajan boleh saja, tapi tetap harus bijak. Sebab, beberapa makanan berikut ini bisa menyebabkan radang tenggorokan.
Radang tenggorokan bisa terjadi karena adanya infeksi bakteri dan virus, seperti Streptococcus pyogenes, streptokokus kelompok A, adenovirus dan influenza. Selain itu, radang pada tenggorokan juga bisa disebabkan asupan makanan yang tidak baik.
Menjelang waktu berbuka puasa, biasanya umat Muslim yang menjalankan ibadah di bulan Ramadan sibuk mencari menu berbuka. Karena kalap, makanan apa pun bisa saja dibeli.
Nah, dari berbagai jenis jajanan yang ditawarkan, sebaiknya hindari makanan berikut ini bila Anda tak ingin terkena radang tenggorokan:
• Cireng
Gorengan jenis cireng ini paling nikmat dimakan saat panas. Karena, jika menunggu dingin, tekstur cireng akan mengeras dan menjadi lebih sulit untuk dikunyah.
Namun, dijelaskan oleh dr. Adeline Jaclyn dari KlikDokter, makanan yang mengandung minyak berlebih dan suhunya terlalu panas bisa memicu iritasi tenggorokan menjadi semakin parah. Jadi, sebaiknya hindari mengonsumsi cireng.
• Jamur crispy
Mirip dengan cireng, jajanan satu ini juga paling enak dimakan saat baru matang dan masih renyah. Namun, tekstur kasar dari jamur yang digoreng dengan tepung ini harus dikunyah hingga lembut. Jika tidak, kerenyahannya justru akan menyebabkan radang tenggorokan.
“Makanan bertekstur kasar atau keras tidak akan mengiritasi tenggorokan bila dari awal sudah dikunyah hingga lembut, sehingga tidak akan melukai tenggorokan,” jelas dr. Adeline.
• Keripik singkong
Siapa yang bisa menolak jenis jajanan satu ini. Selain renyah, keripik singkong biasanya juga dijual dengan taburan bumbu aneka rasa, dari mulai keju hingga bumbu pedas.
Namun, ketika kondisi tubuh sedang tidak fit apalagi disertai demam, kemampuan mengunyah pun berkurang. Akibatnya, makanan bertekstur kasar sulit dikunyah dengan baik dan akan ditelan dalam kondisi yang belum lembut.
Hati-hati, hal inilah yang kemudian berpotensi semakin melukai tenggorokan. Selain itu, makanan yang tidak dikunyah hingga lembut juga rentan tersangkut di tenggorokan dan membuat Anda tersedak.
• Es serut
Menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong dari KlikDokter, tak hanya makanan bersuhu panas saja yang perlu Anda waspadai. Tapi, makanan yang terlalu dingin juga turut berkontribusi sebagai penyebab radang tenggorokan semakin parah.
Deretan makanan di atas sebaiknya Anda hindari bila tak ingin kondisi radang tenggorokan semakin parah. Ada baiknya, konsumsilah jenis makanan bertekstur lembut seperti bubur, sup atau nasi tim. Jika memang kesulitan mendapatkan makanan yang lembut, Anda bisa mengunyahnya hingga lumat sebelum menelannya.
Hal yang tak kalah penting, usahakan minum air putih sebanyak-banyaknya agar terhindar dari dehidrasi yang juga bisa mengakibatkan tenggorokan kering, dan berujung pada radang tenggorokan.